Halaman

Sabtu, 22 Juni 2013

HAPPY S'PORE WITH HANIF (14-17 June'13)...Part I



Jumat /14 June'13.


Travelling kali ini hanya kami ber3 dengan Hanif saja. Faras ada acara Pelatihan Palabs di sekolah kebetulan dia jadi Ketua Panitia Acara .....
Setelah dapat info Hanif  Lulus SD dan Nilai UANnya keluar.Janji untuk jalan ke Sing’pore harus ditepati.Awalnya Cuma mereka b2 saja dengan papanya.Tapi pas waktunya dengan Milad Papa Hanif ya sekalian deh Mamanya jadi terbawa arus ke Sing’pore. Maunya tuc….gak mau rugi….
Jujur  aja nic…sedikit norak emang..sampai saat ini Saya belum pernah jalan ke Singapore…serius lho ..hanya sempat Transit..bener” Kampongan banget nic..secara orang” sudah bolak balik ke sini..ehh ini malah baru pertama ..percaya gaakk..edisi katrok….ssstttt
Jadi kali ini perjalanan “Norak” masuk daerah Singapore….xixixixi…
Bayangin aja secara doi sering banget ke sini..dan sering teman” ngajak ..tetap aja blon  pas waktunya jalan ke sini…

Di antar Farras Jam 5.15 pagi habis subuh  setelah semalam banjir dan  hujan cukup lama membasahi Jakarta dan Bekasi .
Setelah Check in non bagasi karena kita bawa masing”  tentengan Hand carry kecil saja .Masih ada waktu Breakfast di Lounge Citi ..waiting Flight GA0824 Boarding jam 7.35..Gate E7 satu pesawat dengan Celeb Haji Muhidin dan  fam itu lho Pemain Sinetron Tukang Bubur Naik Haji( wah mak” di kantor hobi nic).. mungkin sama" Holiday juga ke Negeri Singa...

On time schedule GA hanya 1.20 menit dengan perbedaan waktu 1 jam lebih cepat waktu S’pore..landing mulus di SA jam 10.40 waktu Sing’pore  di Terminal 3 Changi..dengan Skytrans kita menuju Terminal 2 untuk cek imigrasi..berhubung no bagasi maka kami lansung meluncur ke Pangkalan Taxi untuk Lansung ke Hotel Mandarin Orchard ..only 17,7 $ Sing .Berharap early check in di Hotel Mandarin..Hotel terlihat rame dengan  orang" Indo beberapa terlihat 1 pesawat dengan kami dari Jakarta..Ternyata kita masih harus tunggu jam 14 .00 siang emang jadwalnya gitu..
Setelah titip hand carry 3 siap untuk cari Mesjid di seputar Orchad.






Hari ini Jumat dan pas juga dengan Miladnya Doi yang ke 48 th..Happy Milad my Love Pa..selalu menjadi Suami dan Papa yang baik,sholeh dan sayang dengan keluarga..Sukses di karir dan di kehidupan.Amin YRA…
Mesjid Al Falah berada di samping Paragon Mall. Tidak begitu jauh dari Mandaric Meritus Orchard..
Bersebrangan jalan saja..Samping kiri Mandarin Meritus adalah Mall Takashimaya yang cukup besar.
Persis di depannya ada arah panah..Al Falah Mosque..

Sambil nunggu Jumatan saya ngupi di CBTL Orchad di samping Mesjid..Cofee Bean @Tea Leaf. Paragon Mall.order Ice Blended Coffe Latte..sambil chatting ,facebook dan browse internet..
free Wifi tentunya...

After Jumatan kita kembali ke Hotel untuk check dan  taruh tas di kamar sekalian saya belum sholat zhuhur..
Nach pas mau makan ketemu lagi deh sama Celeb yang juga anggota Dewan Inggrid Kansil d suaminya  yang juga Menteri. Koperasi & UKM Syarief Hasan.
Wah ternyata Hotel Mandarin ini tempat nginapnya kaum celeb Indo..hehe…
Makan siang yang sedikit telat  di  Food court 313@ Sommerset 313 Orchard Road…Menu Thai Food Bangkok Gem..Menu Tom Yam  Soup & Pad Thai Prwn….13 $ Sing.
Habis makan siang dan keliling Mall sebentar kita memutuskan untuk back Hotel...Istirahat dulu biar malamnya kita bisa Hang Out di sekitar Orchard....
  

Wisata Happy Singa’pore  4 Days 3 night.                                                         
Hari
Activity
Date
1
Airport  CKG- Changi Jam 7.35 GA 824 GateE7
14 June’13
1
Mendarat & Imigrasi

1
Taxi to Hotel Mandarin Meritus Orchard

1
Friday Prayer Al Falah Mosque Orchard

1
Ngopi Cofee  Bean & Tea Leaf (CBTL) Paragon Mall

1
Wisata Kuliner (Lunch)
- Lunch di Sommerset Food Court banyak pilihan makanan khas S’pore
& Thai Food

1
Istirahat Hotel

1
Dinner ( Japan Food)  &  Hang Out Orchard Road

2
Breakfast Resto Triple Three S Mandarin Meritus
15 june’13
2
Naik Taxi ke Resort World Sentosa

2
Wisata  Universal Studios dan Pusat Perbelanjaan ( full day)

2
Lunch Discoverry Universal ( Malay Cuisine)

2
Ngupi sore at Starbuck Coffee..

2
Perjalanan pulang ke Hotel

2
Dinner Kopi Tiam Corner ( Melayu  Food)

2
Istirahat Malam Minggu…capeee euyyy

3
Breakfast Toast Box & Mc Donald Orchard
16 June’13
3
Naik MRT Sommerset to Marina Bay

3
Wisata ke Patung Merlion

3
Menikmati Ice Cream Duren Merlion

3
Wisata Esplanade.

3
Lunch Thai Express Esplanade Mall

3
Taxi  ke Mandarin Hotel

3
Istirahat siang

3
Taxi ke Marina Bay Mall & JJS di Marina Bay

3
Menikmati Song of The Sea Jam 20.00 & 21.30( 2 show)

3
Dinner Marina Bay Resto

3
Taxi ke Hotel

4
Breakfast di Sommerset Fast Food ( Nasi Padang)
17 June
4
Shopping Orchard Road

4
Check out Mandarin & titip Hand Carry

5
Taxi to Changi Airport

5
Waiting di Airport (Terminal 3)- shopping Duty Free

5
Tiba dengan selamat di CKG Jakarta..Finish Holiday fr “Negeri Singa”



HOTEL MANDARIN MERITUS ORCHARD             

Location,
Berada di Jantung Kota Sing’pore di tengah “ pusat keramaian Orchard Road..333 orchard Road,Sing’pore 238867.Salah satu landmarknya Orchard .Berada di samping kiri Sommerset dan hanya berjarak 500 m dari  Subway  MRT Sommerset, samping kanannya Takashimaya Mall, Paragon Mall dan Ngee Ann City.Tidak jauh dari Lucky  Plaza ,Wisma Atria dan juga Pusat perbelanjaan terbaru Ion.
Facility Hotel.                       
Fasilitas Hotel ini cukup banyak dan super lengkap.Ada Fitness Centre, swimming Pool di Lt 5, Pusat bisnis, Meeting room dan beberapa restaurant  seperti Chatter Box, Triple Three,Home of Mandarin Chicken Rice serta Café,Bar/Lounge.
Hotel yang dibawahnya ada  Mandarin Galery  dengan 4 lantai dengan Branded” Boutique yang sangat terkenal seperti Emporio Armani, Marc Jacobs, Montblanc, Vertu, D & G, Just Cavalli dll  saat ini lagi Great Sing’pore Sale…Super Big Sale . dari June-July’13 .style Jakarta..tapi tetep aja Muahaal bagi kita..








Guest Room.

Berdiri th 1971 dengan total  Kamar  1,051( wow banyak amat ..) kamar tamu ber AC berada di 2 Menara .Kamar yang memiliki fasilitas Brankas,Mini Bar dengan Cofee/Tea Maker serta Air Mineral free( 2 bottle) per day  , akses internet nirkabel free.Saluran TV Kabel.Tersedia Sandal, Setrika,Jubah handuk, hair dryer.dan set perlengkapan mandi yang setiap hari diganti dengan yang baru..


Kami menempati Deluxe Room No 2305 dengan Single Bed yang cukup besar.Kamar yang sangat bagus,apik dan resik…Kami menginap untuk 4 Day 3 Night..tanpa harus pindah” Hotel lagi.Alhamdullilah Wa Syukurillah…
Salah satu Hotel Five Stars yang cukup mewah dan berada di daerah termahal Orchard Road..
Secara Budget untuk nginap 1 malam di sini sekitar 250-300 SGD..
Alhamdullilah kami diberi kesempatan untuk merasakan kenyamanan tinggal di Hotel mewah di daerah exlusive Sing’pore.
Mungkin ini salah satu Hadiah special doi buat kami….thanks Pa…love love U so much…..

  

 

Istirahat sore dulu menikmati fasilitas kamar sambil Hanif main Game…
Habis Magrib kita Dinner di luar dan menikmati suasana malam dan keramaian Orchard Road yang sangat padat…
ORCHARD ROAD

Bersyukurnya kami bisa tinggal selama di Sing’pore di daerah Orchard..Daerah terkenal dan surganya kaum elite dan shopaholic. Berada dilingkungan Mal” mewah dan gemerlapan lampu” Orchard.Mall “ megah disini antara lain. Takashimaya,Paragon, Lucki Plaza, Nge Ann City ,Tang Plaza, ION Shopping Mall   dan banyak lagi Mal” megah lainnya.
Hampir semua merk” Fashion International berada di sepanjang jalan ini.
Pantes aja orang” Indo banyak di jumpai di daerah ini secara mereka penggila belanja…apalagi barang” bermerek secara Great Sale..dan menurut infonya lebih murah dibandingkan Harga di Mall Jakarta..


Untung saja Saya bukan penggila Barang” bermerek jadi gak ngaruh terhadap Great Sale…ssttt..ataw memang gak punya doku buat beli hehe…(nach ini yang benerrr..)

Setelah puas dan cape menikmati udara malam dan hebohnya lalu lalang dikeramaian Orchard..
Kita kembali ke Hotel untuk istirahat dan menikmati nonton  teve dan main Game…

Sabtu/15 June'13.

Breakfast jam 8  pagi di Resto Triple Three..dengan menu Asian food dan International Buffet.                        




Siap" untuk ke Universal Studio mggunakan taxi .
Kembali bertemu Celeb Inggrid Kansil dan suami sama” Breakfast di Resto yang sama..Kliatan wajah “Galau”nya..hehe..lagi hot issue soale di Indo..sang Celeb…

Ticket sudah di order via internet Booking Universal Studio S’pore  Resort World at Sentosa Pte Ltd
 1 Day Pass-adult( usia 13-59 Tahun) @ 74 SGD dan untuk Child (usia 4-12 th) @ 54 SGD.
Validnya s/d  Dec 2013 ( 6 Month).


                                                        
UNIVERSAL STUDIO
                                                                                     
Universal studio berada dI Sentosa Island..Dari Map of S’pore terlihat pulau terpisah dari Pulau Utamanya S’pore.Pulau Sentosa memang lebih dekat dari Batam.
Pulau Sentosa merupakan Pusat berbagai Hiburan dari Universal Studio, Casino , Pantainya yang indah serta Kuliner.
Berbagai Atraksi dapat kita temukan di Universal Studio al:
1.         Hollywood dreams parade ya

 Parade ini dimulai dari Water World dan berakhir di New York. Startnya Jam 5.00 sore
Rides & Shows cukup banyak antara lain:                                    
2. Transformers the ride
3.Revenge of the mummy
4. Battlestar galactica cylon
5.Battlestar galactica human
6.Jurassic park rapids adventure
7.Shrek 4D adventure
8.Water World ( The Lost World)
9.Monster of rock
10.Lights camera action
11.Madagascar : a crate adventure
12.Enchanted airways
13 King julien's beach party go round
14.Treasure Hunters
15.Canopy flyer
16. Dino-Soarin
17.Accelerator
18.Donkey Live


Berhubung cukup banyak Zona dan show” di Universal Studio jadi kami sengaja jalan Jam 9.30.Pas buka Jam 10 sudah berada di Lokasi dan masih pagi.
Hasil diskusi dengan Hanif tidak semua attraksi” yang kita masuki.Ini ada tujuan dbalik ini…biar bisa balik lagi kapan” dengan teman”nya..jiaaahhh.
Setelah sampe foto” “norak” dulu di depan Globe Air Mancur sambil doi menukarkan Ticket yang sudah diorder via internet ke lokasi penukaran Voucher di Guide Gate.
Setelah mendapat Map Universal Studio dan Jadwal Pertunjukan.Kami mulai masuk paling awal di
Mulai dari kiri Pintu Masuk..melewati Hollywood…




Target kami ke sini tidak harus masuk ke semua atraksi jadi hanya santai dan tidak terburu-buru kejar target semua dimasuki…




Jam 10 sudah banyak pengunjung yang antri di depan gate untuk masuk.Hari sabtu dan sudah liburan di Sing’porenya.Jadi prediksi hari ini bakal penuh.




MADAGASCAR, a crate Adventure…

Wahana ini sangat cocok buat anak”..berkeliling dengan naik kendaraan dan melihat sekelilingnya area…tokoh” Madagascar dalam bentuk boneka” yang sangat unik dan lucu…persis seperti “Istana Bonekanya” kalau di DUFAN…

Banyak  tokokh” dalam Ilmu Madagascar yang sangat menarik untuk di tonton khususnya bocah”.







Kami Lunch at “DISCOVERY  Food Center”..Menu Malay Cuisine..Halal Food…
Paket Nasi+ Ayam Penyet +Bean Sprouts + Fruit Cocktail  15$ Sing…
Harga Coke 4 $ Sing dan Juice 5 $ Sing..
Ternyata cukup penuh antrian kita coba Malay Food yang tidak begitu rameee..


Menurut infonya memang menu” di Resto USS ini cukup mahal…
Setelah makan kenyang kami siap mencari ‘Prayer Room untuk sholat Zhuhur.
Setelah Tanya” ternyata berada di kawasan  Battlestar Galactica Egypt…pojok kiri kecil saja..
Cukup untuk sholat 8-10 org wanita .Tapi lumayan ber AC dan ada tempat wudhunya…
Setelah makan dan sholat waktunya meneruskan memasuki Wahana” yang lain.


WATER WORLD..(The Lost World)
12:30 pm , 2:30 pm dan 5: 30 pm


Sehabis lunch kita mencoba masuk di pertunjukan Water World yang berada di posisi paling belakang di Map USS…
Pertunjukan ini diambil dari Idenya Film Water Worldnya Kevin Costner…

Antriannya tidak terlalu lama…
Sebelum pertunjukan dimulai 2-3 pemain melakukan atraksi lucu” untuk mencairkan suasana bête nunggu Jadwal show..
Ada dunia tempat duduk untuk yang siap basah” disiram di colour Green (Wet)…dan di colour Red untuk yg kering.
Hanif ambil posisi Green nic..siap” aja kena cipratan..berhubung udara panas ..assik asik aja kali yaaa..
Pertunjuakn dimulai dengan perkelahian dan pertandingan sengit di Laut..dengan kobooi dan Pahlawannya…seruu dan menegangkan….


Manuver” jets ski dan permainan api serta letusan” senjata cukup cangih dan seru…Aksi” yang berbahaya dan dimainkan oleh tokoh” yang Profesional dan tanggap…Seruuu abiezzz..

REVENGE OF THE MUMMY

Wahana ini tanpa prediksi kami…feeling awal yang salah…Dilihat dari banyak” patung” raksasa dan menyeramkan kami menduga akan masuk ke lorong kecil dengan mengendarai kereta dan bertemu makhluk” patung , Mummy yang aneh dan seram..
Gedungnya sendiri  seperti Istana Raja Firaun..banyak Patung” raksasa dan bangunan yang banyak dewa kuno.


Masya Allah tidak taunya wahana sebuah Roller Coater yang berada in house dan ber AC cukup dingin …nyaris sama dengan Roller Coaster di alam terbuka…
Saat masuk saja kita sudah harus menyimpan tas” dan barang” kita disebuah Locker dengan kunci yang di order via computer…tidak boleh bawa HP, Camera dll.
Antriannya hanya 45 menit saja makanya Hanif mau masuk.
Ternyata pas masuk kita duduk di Roller yang berisi hampir 20 org..dengan pengaman yang cukup safety..Awalnya kita hanya meluncur biasa dan semakin kencang di tengah lorong gelap diberikan semburan api yang besar dan pintu cutting yang mengerikan…Setelah itu Roller coasternya lansung meluncur mundur dan berputar…Ya ampunnn…menegangkan secara habis sakit Hypotensi…Benar” dikocok isi perut da isi kepala…
Benar” memacu Adrenalin dan tidak kita duga sedikitpun..tau begini Hanif dan saya gak bakal mau naik…
Akhirnya keluar dengan muka Hanif yang pucat …..Tapi seruuu sambil dia ketawa juga akhirnya…
Kita bisa order Foto Otomatic saat kita berada di atas Roller Coaster…
Tidalk mau kehilangan moment Kami order Gift Foto Revenge of Mummy seharga 20 $ Sing…
Buat kenang”an..seruuu abiezzz..


Sci-Fi City
(Kota FIKSI ILMIAH)

Di Zona ini terlihat beberapa atraksi dan wahana seperti Accelerator,Battlestar Galactica: Human vs Cylon roller coaster spektakuler..
Terlihat Mobil balapan dengan kecepatan tinggi..
Kami tidak masuk di zona ini..hanya mutar” dan foto” saja di depan…Karen ahabis masuk Mummy…





LIGHT CAMERA ACTION
Wahana ini awalnya kita diberikan info oleh Kru Universal dengan logat Singlish..arena pertunjukan trik” pembuatan Film Steven Spielberg dan juga munculnya Steven di Layar LCD yang besar.
Setelah itu kita masuk ke sebuah studio dengan berdiri dengan setting latar belakang Kota New York..
Special effek  ala Hollywood dimulai…Seperti sebuah film terjadinya badai besar di New York dengan permainan 4 D.Kita dapat merasakan kencangnya angina yang bertiup dan munculnya semburan” air serta kobaran api akibat letusan gedung dan efek” lainnya.
Wow seruu seperti kita ikut masuk dalam suasana Badai besar tersebut…
Baru tau deh ternyata pembuatan film” besar dan keren itu hanyalah efek” light ,camera dan efek sound yang keren…Mantabsss..

ANCIENT EGYPT
Selain zona Revenge of Mummy juga ada Zona Treasure Hunters.
Hanya waiting time 55 menit. Zona dengan mengendarai Mobil jeep kuno berisi 4-5 Penumpang..Kami diajak berpetualang melewati jalur kereta jeep ke dalam situs Penggalian Mesir buatan .Terlihat hasil bajak laut..emas” dalam peti harta karun…suasana di tepi laut banyaknya anak” penyu kerleliaran…
Wahana yang tenang cocok buat anak” dan santai …



STREET DANCE PERFORMANCE..

Sorenya kami melihat Atraksi anak-anak muda dengan performance Street Dance yang sangat lincah dan gesit serta kompak…
Mereka tidak hanya ngedance group tapi juga melibatkan penonton dari beberapa Negara..seruu abiezz..
Nonton sambil duduk di jalanan yang bersih dan pasti bebas sampah hehehe….



HOLLYWOOD DREAM S PARADE

Parade Hollywood Dreams ini start dari area Water World dan berakhir di New York.
Mulai Jam 5:00 pas sore.Kebetulan kami sudah sampai di area New York sekalian santai duduk ditepi” pelataran restaurant sambil menunggu Jam startnya parade ini.


Hollywood Dreams Parade adalah parade para “penghuni” Universal Studio Sing’pore. Mulai dari artis-artis Hollywood, Madagascar, Revenge of the Mummy®, Jurassic Park dan Shrek.
Parade ini diadakan pada hari Sabtu, Minggu dan hari libur tertentu pada pukul 5.00pm. Jadi jangan lewatkan parade yang meriah ini.Saat meriah dan banyak ketemu tokoh” di dalam wahana dan show mereka…


Beberapa tips buat yang mau ke sana:
1.         Usahakan datang sebelum Gate dibuka agar Jam 10 kita bisa masuk dan milih wahana yang paling di gemari.Sebelumnya bisa foto Narsis dulu di depan Globe Air Mancur….
2.        Gunakan Baju yang cocok seperti  kaos yang nyaman untuk full day main di alam terbuka
3.        Pakai sandal atau Sepatu flat yang nyaman..jangan karena saking mau gaya kaki lecet dan pegel seharian…
4.       Siapkan baju ganti buat yang masuk di wahana basah”an …
5.        Silahkan bawa Botol air mineral bila kosong jangan dibuang dapat di refill.Karena cukup banyak Kran air minum gratis di setiap wahana…
6.       Pakai Topi dan Kaca mata Rayban..biar mata gak sakit diteriknya matahari siang..
7.        Yang hobi foto” bawa Kamera SLR yang bagus..Karena banyak spot” keren dan indah di area Universal ini…dijamin ciamiiikkk.
8.        Bagi yang hobi kuliner sangat banyak resto di dalammnya..ataw boleh juga menggunakan Voucher Meal saat pesan Ticket USS. Jangan selalu ngitung” Kurs di sini..dijamin kepala pusing..karena semua pasti mahal secara ukuran Indo…1 $ Sing saat kami ke sana Rp 7.800 ,-
9.       Buat Moslem tersedia Prayer Room yang sudah ada Mukena di dalamnya..ataw kalo risi bawa Travel Mukena aja  
10.Mampirlah di Universal Store buat beli Merchandise USS..biar ada buktinya kalau sudah pernah ke sini...
 
Atraksi" Universal studio..sampai sore disini.Target memang tidak semuanya harus kami masuki .Target ke Universal jalan santai dan tidak masuk ke Wahana yang extreme secara Habis sakit Hypotensi dan vertigo…

 Sempat menikmati minum sore di Starbuck Cofee Universal...

Dan jalan jalan di seputar Resort Sentosa…sampai kita memutuskan sangat capee dan pulang naik Taxi ke Hotel…

Ambil dan antri taxi persis di depan casino….Antrian yang teratur .
Sebelum masuk Hotel kami siap mencari Makan Malam di Kopi Tiam Corner sebrangnya Sommersett…Satay Sapi an Menu Melayu…


Masuk kamar Hotel  mandi dan sholat siap” istirahat  dan Nonton Teve sehabis full day maen di Universal Studio….
Capeee bangett….

      Continueddd...Part 2....