Kesempatan kali ini bertepatan dengan Miladnya Naufal yang ke 22 th persis Hari Minggu tgl 30 August 2015.Kami Sekeluarga dan bareng dengan kel Om Icon sudah booking Buffet di Restaurant Gendhis. Hotel Premier Santika Kota Harapan Indah.
Hotel ini berada
dalam satu kawasan dengan Perumahan Kami sehingga tidak begitu jauh untuk
menikmati kuliner sedikit “mewah” dan Elit. Edisi sebuah Hotel Santika Bintang
4.caileee…
Kami sengaja datang
tepat waktu jam 19.00 after magrib karena sudah yakin dan order seat dengan
staff Restonya ( indah namanya..)
www.santika.com |
Sayang saat kami
sudah full team datang dan hadir disini mana bawa Cake Ultah Naufal
lagi..Informasi staff Restonya tidak sampai ke group yang bertugas malam
itu.Sehingga saya sempat sedikit emosi karena tidak mungkin juga kami harus
cari Resto lainnya untuk order seat.
Akhirnya Manager
Restonya turun tangan untuk menyiapkan menu tapi bukan ‘Buffet” tapi Ala
Carte..Ya gak apa apalah..dari pada pulang dan bikin bĂȘte…
Kesepakatan kami “Ala
Carte” akhirnya diputuskan..Untung saja urusan ini cepat diatasi tidak sampai
doi turun tangan..Kalau turun tangan bisa bisa…”rusak suasana’..malam special
si Abang….
Naufal dan Hanif
sempat naik ke lantai atas menuju Nirwana Sky Lounge..untuk melihat dan menengok
kondisi dan suasana sky lounge..Tetapi untuk Family Sky Lounge kurang
cocok..Kecuali untuk nongkrong minum dan santai Ngopi cantik baru pas…
Kita bahas Hotel Santika Premier ini dulu yaaa..
www.santika.com |
Restaurant Gendis berada
di dalam Hotel Santika Premier Kota Harapan Indah Jl.Boulevard Harapan indah No
10-12 medan Satria Bekasi ..Hotel
Santika bintang **** yang beroperasi sejak 25 April 2014 dengan kapasitas 152
kamar dengan fasilitas Ball Room yang
bahkan bisa menampung 2000 pengunjung.Kebetulan Ball room ini pernah dipakai
salah satu Teman Senam tera Hj Enny R. saya saat Wedding Party putrinya denga
style Bollywood…
Yukk kembali ke
fasilitas Hotel Santika Premier..dengan meeting room, restorant salah satunya
Gendis Resto,Nirwana Sky Lounge yang berada di puncak Hotel Santika, Swimming
Pool yang menyatu dengan Harapan indah Club, Ruang Karaoke, Tennis Courts,
Children playgound dll.
Di depan Hotel
ekteriornya di hiasi patung Unik dengan style acrobat..Jelas saja mengundang
Syauqi bergaya seperti patung…Mantan Model Iklan Susu Fri...n Fl.. jelas aja …
Konsep resto yang modern ,minimalis dan desain dekorasi dinding yang dilukis dengan konsep Old City…dengan warna dominan hitam putih…cukup segar dilihat mata.
Setelah mendapat
posisi yang pas keluarga mulai order makanan Ala Carte karena kita sudah tidak bisa order
All You Can Eat..
Menu pilihan keluarga al: Crisopy Squids alias Calamary,Beef steak Lada Hitam,Sop Buntut Goreng,Nasgor Traditional,Soto Ayam,Gurame sambel ,Grillled imported Beef Tenderloin,spaghetti bolognaise meat sauce,ayam bakar,nasi rawon,dan beberapa minuman yang patut dicoba para ABG ..Caramel Machiato,Vanilla Milk Shake,CafĂ© Latte,Ice Lychee Tea,Fresh Melon Juice…,Iced Tea…Karena order yang sangat variatif tiap anggota beda orderan akhirnya nitip pesan singkat…”GPL”..gak pake lama….hehe
Sambil kami
menunggu menu datang kami disuguhi kerupuk emping dan kerupuk udang…hmm bole
lah..
Suguhan kerupuk 2
rasa cukup menghilangkan rasa bosan menunggu Makanan utama hadir di tengah
meja..Walau potongan Cake ultah Naufal sudah dicoba dan dibagikan..
Hampir 30-45 menit menu utama
hadir satu per satu…ternyata 1 porsi makanan di sini bisa buat 2 orang
lho..porsinya cukup besar dan kenyang.apalagi kami mencoba beberapa menu
special resto ini sehingga dapat menikmati rasa makanannyaSetelah kenyang dan menikmati menu lauk dari traditional taste bahkan western taste…Score untuk rasa dan penampilan makanan resto ini terbilang enak 5-10 kami beri score 8..Istimewa…baik rasa,penampilan,suguhan dan harga..
Sambil menikmati pertandingan Bola malam ini kami habiskan sambil ngobrol dan foto” bersama Naufal…Kesempatan yang jarang berkumpul lengkap seperti ini apalagi Faras sekarang sudah ngekost jadi cukup susah mencari waktu yang pas buat berkumpul.
Malam mulai larut..ternyata si Abang Naufal masih ada janji lagi kongkow dengan teman teman SMAnya..alamaak...sibuk bangets nic brondong satu setiap pulang ke indo...selalu ngumpul di tiap komunitas...
Kali ini dinner special kami sangat istimewa walau di awal kedatangan ada sedikit mis comunication dengan staff gendhis..So far..Gendhis bisa buat rekomendasi Resto seputaran kota Harapan indah..bole coba....yukkkss..