Halaman

Minggu, 26 Januari 2014

GEMERLAPNYA PHUKET FANTA SEA..Section#3

section sebelumnya.
.http://meciko.blogspot.com/2014/01/phi-phi-islandsection-2.html


Day 4 / 4 Jan 2014
Free day setelah sholat mandi dan breakfast acara hari ini free untuk siangnya karena malam kami sudah booking untuk nonton PHUKET FANTA SEA
Karena Sabtu Free  acara siangnya .Kami tidak janjian dengan Pho Him  rencananya akan dihabiskan jalan jalan sekitar Patong Beach  dan seputaran Patong saja.
Hanif tIdak breakfast di Resto Hotel mungkin sudah bosan makanan hotel after breakfast jam 9 an kita menyusuri Jalanan utama menuju Jungceylond Mall terbesar di Phuket yang malam sebelumnya juga sudah kami datangi.only 10 min from  hotel .Mallnya  belum buka karena bukanya Jam 10 pagi tapi resto" depannya 24 hour .
Pilihan Hanif breakfast kali ini  Burger King dengan Burger, French fries, Cola .

Mampir di Farmacy Store yang berada di sayap kanan Jungceylon Mall beli beberapa Hand cream Sabai Product , Panty liner .pernak pernik cewe’.
JUNGCEYLON MALL
Pagi ini Mall  masih belum begitu rame.Hanya diisi oleh para wisatawan saja.Mengitari Mall yang sudah kami datangi kemaren malam.Sambil liat “ pernak pernik ketemu Sepatu kets yang full color..lucu lucu. Akhirnya nyomot satu warna Light Green .
Mengitari Mall di Lt 1 nya ada That’s SIAM .Discovery craft Thai.Toko” Souvenir yang cukup banyak disini serta Thai message yang menjamur di lantai ini.
Kami gak berniat belanja souvenir di sini karena gak punya bagasi ke Bangkoknya..Setelah puas explore Jungceylon ..Kami lanjut ke Patong Beach melewati Bangla Road
BANGLA ROAD
Bangla Road di siang hari tidak ada keseruan disini.Hanya sebuah jalan sepi yang dipenuhi dengan deretan Club” ,restaurant yang sepi pengunjung
Terang saja karena Bangla Road  itu akan hidup dan gegap gempita diatas jam 12 malam.Jangan harap disini siang akan  ketemu lady Boy yang cantik dan gemulai.Menyusuri Bangla sepi hanya ada  segelintir wisatawan bule nongkrong di café.

Hanya beberapa menit akhirnya kami sampai di Patong Beach. 
PATONG BEACH
Patong Beach merupakan Pantai terbesar di Phuket dan paling ramai serta paling popular dibanding Pantai” lainnya di Phuket.Dipenuhi resto” ,villa” dan resort di tepi pantai membuat kawasan ini sangat mahal di wilayah Phuket.Siang ini terlihat lumayan terik terlihat wisatawan parasailing, main speed boat.dan naik perahu” di laut.
Laut yang bersih ,landau dan pasir yang putih membuat suasana pantai menjadi nyaman dan sejuk.

Menikmati Pantai Patong yang dipenuhi turis” sun bath..
Disini benar” terlihat kawasan bebas dengan segala tingkah polah manusia.
Pengen merasakan minum Thai Coconut akhirnya kami memilih salah satu Café karena hujan turun sangat derasnya.

Saat order awal waiternya bilang ada..eh order berikutnya bilang habis…

Apa karena kita hanya order Coconut Thai saja…sempat kesal dengan pelayanan mereka yang pilih kasih.
Akhirnya kami menyusuri jalanan yang hujan.Untung bawa payung walaupun kecil.Di perempatan jalan akhirnya kami menemukan penjual Buah keliling.Sambil order  Coconut Thai kami juga order Mangga dan  Nangka disini.Sambil menunggu redanya hujan kami nongkrong ditepi pertokoan.
Kembali ke Hotel karena Hanif cape.Kita kembali jalan untuk Take Away makan siang.Ketemu Indian  Food” Moslem Food” di depan  Kusuma Sea Food.Order nasi Briyani, Chicken Kari,Chicken Kalamara.

Kembali ke hotel untuk makan siang di kamar.Istirahat sampai sore karena jam 6 kita sudah siap untuk pergi ke Phuket Fanta Sea.
PHUKET FANTA SEA
The Ultimate Culture Theme Park 
Berada di Kalama Beach ,9 km dari Patong beach .Sangat mudah diakses dengan naik Songtaew,Taxi,Tuk Tuk  

Tapi kami sudah booking dengan ticket 1 Adult 1900 BHT dan child 1750 BHT dengan Total 5.500 BHT (1 BHT= Rp 385 )..Woow setara dengan 2,1 jt.. Included show,Dinner dan Transfer
Kami dijemput Jam 6.15 menggunakan Van menuju Kamala.
Ticket tertera:
Dinner exlusive di Fanya Sea .
Buffet timec 6:00-9.00 pm with seat B 82-84 show timec 09.00 pm
theater gate 8 level 2 seat S 93-95
Kontak :
Phuket FantaSea
99 M3 Kamala Beach
Kathu – Phuket – 83150
Tel: (076) 385-000
Fax: (076) 385-333
Email: marketing@phuket-fantasea.com / info@phuket-fantasea.com
Website: http://www.phuket-fantasea.com
Phuket fanta sea merupakan pemenang di Thailand untuk kategori " Best Attraction Award " yang merupakan atraksi pertunjukan unik di malam hari di Pulau Resort  Phuket .Pertunjukan yang tidak saja menampilkan sisi traditional Thailand tetapi juga technologi canggih dan special efek serta tata warna dan lampu.Mempertontonkan hampir 30 gajah gajah yang tangkas dan jinak .
Masuk  via main Entrance sudah terlihat gemerlapnya lampu lampu Fanta sea.Beberapa Wahana terlihat seperti Magic Mountain,Carnival Village  Shopping Paradise,Viva Bangkok Stage Theater,ada The Kinnaree Buffet Restaurant  ,Ruriyamas sea Food Buffet restaurant Tiger Jungle Adventure dan Theater utama Palace of the Elephants Theater ( Fantasy of a Kingdom Show) .

Setelah menyusuri wahana dan kami lansung ke Restaurant untuk Dinner buffet sebelum show dimulai. 
THE GOLDEN KINNAREE BUFFET RESTAURANT
All you can eat

Restaurant mewah dengan tata dekorasi yang mewah dan semarak dengan 4.000  seat kursi makan dengan design peralatan makan dari Royal Thai Disher dan setting dekorasi Mystical Himmaphan Forest.Menu International Buffet  dari chef Thai yang terkenal.

Kami mengambil posisi seat sesuai ticket S 95 Buffet .karena kami Moslem Hidangan Buffet Halal for Moslem berada di pojok samping .Banyak sekali hidangan  yang tersedia dari Tom Yum Thai yang enak ,Menu Western,Thai Food sampai kue" ,salad ,buah.
Restorant All You Can Eat terbesar dan terluas serta Menu makanan yang enak.Saking banyaknya variasi makanan sampe bingung harus coba makanan apa.

Setelah kenyang kami mampir di Shopping Paradise untuk beli souvenir Plate Phuket di Kamala Floating market 

Sambil menunggu pertunjukan dimulai kami mengitari lokasi Fanta Sea .Terlihat Elephant Riding Show dan kita bisa juga berfoto dekat Gajah” tunggangan.
Indah dan gemerlapnya lampu” di arena Fanta Sea seperti sebuah arena sirkus saja.Kami santai dulu  dan nunggu pertunjukan diatas balkon sebuah rumah panggung ala rumah traditional Thai.Indahnya.
 Pertunjukan dimulai jam 21.00 tapi theater sudah dibuka 20.45 antri sesuai Gate 8 ( level 2) 

Memasuki gedung theater kita harus menyimpan camera,hand phone ke Deposit box karena regulationnya tidak membolehkan photografi dan video recording.No smoking, food and drinks in theater.

Pertunjukan berlansung sekitar 1 jam.Merupakan pertunjukan yang dikemas dalam bentuk tarian, sulap,akrobatik, dengan penari yang berpakaian traditional Thailand sangat Indah dan gemerlap.

Sayang sekali selama pertunjukan kita tidak diperkenankan foto.tetapi secara umum semua pertunjukannya spectaculer dan fantastic yang dipenuhi dengan magic Illusion, 4D effect, ballet,acrobat, special effek,exciting stunt dan ditutup dengan atraksi 30 gajah gajah menampilkan kebolehannya atraksi di panggung.Sambil berdiri menghadap kea rah yang sama…Luar biasa…
Tidak bakal rugi kita menghabiskan waktu  malam minggu dengan pertunjukan The No 1 Show in Thailand...

Pertunjukan selesai kami kembali antri untuk mengambil camera,HP dll di Deposit Box yang sangat luas dan teratur.

Setelah janjian kembali dengan driver yang jemput kita diantar kembali ke Hotel.
Beres beres dan rapikan barang .Berhubung kami tidak pakai bagasi dan hanya bawa Tas Kabin saja.
Besok pagi harus ke Bandara.
Malam ini Malam terakhir kami di Phuket..Sebelum besok pagi sudah harus menuju Bangkok.
Selamat tinggal Phuket
Lain waktu kami akan kembali ke sini…
To be continued…

Tidak ada komentar:

Posting Komentar