Day 6 /6
Jan ‘14
Pagi breakfast di kamar dengan KFC dan mie goreng hasil belanja semalam.Karena masih pada cape pengen santai santai di
kamar katanya Hanif.
Akhirnya saya disuruh jalan sendiri mengitari Mall" yang banyak berada sekitar Siam.
Siam
memang berada ditengah Kota Bangkok dikelilingi oleh beberapa Shopping Mal yang
tidak jauh satu sama lainnya.Terlihat Siam Paragon,Siam Discoverry, Mahbungkrong(MBK), Central Word.
Kami
di Bangkok memang tidak ada Target untuk menjelajahi Destinasi Wisata di Kota
ini.
Hanya
niat Shopping saja.Makanya dipilih Hotel yang berada disekeliling Pusat
Pertokoan Bangkok
SIAM PARAGON
Merupakan
salah satu Shopping Mall terbesar di Bangkok dengan Brands” fashion Kelas
International ada di sini.Hampir 250 toko” Brands terkenal di dunia terlihat di
Mall ini.
Dalam
mall ini juga terdapat Siam Ocean Aquarium Terbesar di Asia Tenggara, Cineplex
16 Screen dan juga dipenuhi Restaurant”& Café Mewah dengan pilihan rasa dan Kuliner yang
patut di coba.
Ada
Gourmet Super Market,Kinokuniya Book Store dan banyak lagi yang lainnya.
Lokasinya
berada di depan Siam BTS Skytrain Stasiun.Interchange dengan 2 Line
BTS.Sehingga benar benar menjadi Pusat Perbelanjaan Mewah di Siam Bangkok ini.Dari Novotel saya hanya jalan melewati BTS Skytrain lansung sampai di front Siam Paragon.
Jam 10 Siam Paragon open .Lansung
main di Uniqlo
yang sekarang di Mall Kelapa Gading juga sudah ada. ketemu
legging nan cantik yang ukurannya cocok .Siam centre nyari accecoris di Foreever 21 lanjut ke MBK
yang melewati BTS skytrain .
Janji Jam 12.30 sampe ke Hotel..eh taunya Hanif dan papanya jalan juga ke Siam Paragon nyari sepatu cats dan mampir di Uniqlo juga.hayaahhh …gayanya mau
istirahat..
MBK(Mahbungkrong)
Mahbungkrong
merupakan salah satu Mal yang paling sering dikunjungi oleh wisatawan
Indo.Kenyataannya banyak informasi shopping ke Mal MBK ini.
Hanya
berjalan melewati stasiun Interchange ke arah bersebrangan dengan Siam Paragon
akhirnya Saya sampai di mall tsb.Ketemu dengan osuami istri dari Bali yang juga
mau ke sini.
Kami
sempat ngobrol sambil foto” di sky train before MBK.Mall
ini ternyata persis sama dengan pasar pagi Mangga dua.Beberapa toko bisa
ditawar.Gunakan taktik menawar dengan harga 1/3 dari penawaran pertama.Tapi
beberapa Toko malah menggunakan Fix Price.Disini
saya menemukan tas Kulit cantik serta di Toko Pashmina dan Selendang Sutra
Thai.Bisa
nemu yang cocok sesuai harga dan Quality pastinya.
Keren
keren.Janji Jam 12.30 sampe ke Hotel..eh taunya Hanif dan papanya jalan juga ke Siam Paragon nyari sepatu cats dan mampir di Uniqlo juga.hayaahhh …gayanya mau istirahat..Taunya
di Hotel mereka sudah kembali dari jalan dari Siam paragon untuk nyari Sepatu
dan Baju Kaos.
Habis
sholat akhirnya kami kembali jalan ke arah yang berbeda menuju Pratumwan. .Central World
Mall yang berada di Rajdamri Road.Pratumwan .yang dapat
dicapai melewati Jembatan BTS train .hanya 15 menit dari hotel kami sambil jalan santai.
Kita nyari Lunch ke Central WorldSIZZLER RESTO CENTRAL WORLD PLAZA
Central World Plaza, 6th Floor
Rajadamri Road, Patumwan,
Bangkok 10330
0-2255-6460
Kami
menemukan banyak sekali resto resto tapi gak yakin dengan makanannya.Sudah
masuk ke salah satu Resto angkat kaki kembali liat Menunya yang banyak Non
Halal.Sizzler
Resto merupakan salah satu restaurant Franchise
Western Style dengan menu Soup,Salad,Pasta,Fresh Fruit dan Konsept
Dessert Bar.Dengan pelayanan siang itu yang cukup ramai dipenuhi pengunjung
Mall .Pilihan
menu kami nyobain sea food Platter , steak,Grilled.Lumayan lengkap dengan
hidangan pembuka 2 slice Hot Toast sambil nunggu kami ambil Salad, Fuirt di
Dessert barnya.
All
you can eat…Kami akhirnya memilih Menu antara Mini sea food Platter,Teriyaki Chopped Steak,Salmon Grilled ,Ice Tea ,Coke ,Hidangan awal sizzler toast ,french fries dan tentu saja free Sallad dan buah yang tinggal diambil.Total bill kami 1.424 BHT
Mencari souvenir yang unik di Narai intertrade Central
Worl plaza .kami menemukan souvenir unik disini.
NaRaYa Shop
Merupakan salah satu Toko Souvenir yang terdiri dari: Hand Bags, Accessories,Home Décor,Kitchen Ware dll
NaRaYa Shop
Merupakan salah satu Toko Souvenir yang terdiri dari: Hand Bags, Accessories,Home Décor,Kitchen Ware dll
Dengan bahan material
yang bagus dan cantik serta desain yang unik dan material berkualitas sehingga Brand Naraya
ini sudah terkenal dimana”,
Beberapa tokonya
tersebar di beberapa Mall terkenal di Bangkok.
NaRaYa salah satu store souvenir Bag yang lucu lucu semua
berbentuk pita dan banyak digemari di sini terlihat storenya penuh sesak wanita."
Shopalcolic.Nemu beberapa yang lucu dan mungil.
Sore ngopi di Starbuck Coffe World Trade centre
MANNA
RESTAURANT
Dinner terakhir di Bangkok kami kembali menyambangi Manna Restaurant yang ternyata baru kami baca resto yang
mendapat award 3 x dari Food Magazine Thai...pantess uenaak.
Pas duduk waitresnya mengenali wajah Hanif seraya berucap Yesterday you came here yaaa..hihhi Hanif tersipu sipu
diomongin gitu.
Dinner di Manna Restaurant yang berada di Floor G Siam Paragon Mall
Restaurant Thai dengan menu yang lengkap kami memilih set menu Spice prawn
Coco soup ,salmon fillet curry ,coke dan Ice chayen.Tom Yum
Makanannya sangat enak dan cocok di lidah apalagi Tom Yumnya yang benar
benar yummy....top banget dech
malam ini bill kami hampir 1.300 BHT
malam ini bill kami hampir 1.300 BHT
harus mencari koper nic buat bawa ole ole karena kita hanya bawa tas kecil saja.Koper lucu dan eye catching bertulisan Kota" destinasi World hampir 3000 BHT wah seperti ya Dream comes true..hehe
Pulangnya melewati Siam paragon kembali untuk mencari Ice
Thai tea yang kemaren stocknya habis.Alhirnya nemu juga di Goumet market .
Day 7(7 Jan 2014)
Diantar Taximeter Innova dari Hotel Jam 7 sudah berada di hotel untuk menuju Don
Mueang (DMKK) dengan flight QZ 8322 seat 15 E,F jam 11.25 .Karena bandara
berada hampir 45
m dari Hotel
sehingga kita
harus berangkat lbIh cepat biar aman.
Maaf mau tanya...kebetulan saya menginap di hotel yang sama...kalau taxi meter u ke bandara don mueang didapat dimana?terus pergi pagi tetap kena macet tidak dan tarifnya berapa sampe bandara?terimakasih
BalasHapusSebaiknya ambil taxi meter yg resmi bisa order d hotel.klo pagi blon macet kok dan tarifnya resmi gak bakal dibohongi mgkn sekitar Rp 150 rban ..
BalasHapus