Halaman

Jumat, 22 Desember 2017

PANORAMA INDAH HERBAL GARDEN TERBESAR.. KOBE NUNOBIKI HERB GARDENS & ROPEWAY EDISI 14

"Saya ingin jalan jalan keliling dunia baik sendiri ataupun dengan orang orang yang saya cintai dan sayangi.Mengunjungi tempat tempat indah, tidur di bus/mobil ,berhenti untuk melihat tempat yang membuat kagum serta mengunjungi museum.Mampir di kedai Kopi salah satu hobi disetiap kota.Mendengarkan lagu lagu favorite selama perjalanan.Mengambil foto foto cantik di waktu matahari bersinar.Punya waktu senggang menikmati bunga bunga bermekaran.Membeli souvenir dan bertemu orang orang penduduk lokal.Punya banyak waktu untuk memahami sekitarnya.Saya ingin mempunyai kenangan indah "...
Demikian salah satu penggalan kata kata yang disadur dalam gaya bebas yang menggambarkan hobi dan minat travelling saya dan keluarga bahkan menurun ke para brondong brondong ganteng nich ."Like Mom Like son"
Kadang pergi dengan keluarga tersayang,sahabat sahabat, teman travelling , baik Nusantara maupun manca negara.
Alhamdulillah di beri kelimpahan rezeki untuk menikmati ciptaan MU Ya Rob... Hari ini tgl 29 March2017 Kami bertiga memutuskan untuk pindah ke Hotel yang lebih nyaman dan indah walaupun masih satu kota di Osaka.Bila Hotel Monterey Grasmere berada di Distrik Namba yang hanya 15 menit naik Kereta api maka Hotel Hilton berada di kawasan Umeda. HOTEL HILTON (****)
8-8, Umeda 1-chome,Kita-ku,Umeda,Osaka ,Japan
Bila di baca ulasan di Agoda score point hotel Hilton Osaka ini Excellent 8,5..Wow kami diberi anugerah dan rezeki yang tiada tara bisa menginap di Hotel bintang **** dan berada di lokasi yang sangat strategis di Osaka.Hanya selemparan kolor(istilah anak zaman now) dari Nishi Umeda Stasiun.Berada di Pusat perbelanjaan Grand Front Osaka. Berada tidak jauh dari Hanshin Departement store, Hankyu Umeda Department Store.
Turun dari Hotel Hilton kami sudah lansung dekat Stasiun besar Umeda.Sangat sangat strategis.
Kami menempati Deluxe Twin Room dengan triple Bed dengan area yang cukup luas.
Habis check out dari Monterey  Namba kami lansung check in di Hilton Osaka.Walaupun belum bisa masuk Room tetapi kami sudah bisa titip koper dulu sebelum nanti malam masuk kamar.Karena hari ini rencana tour kami menuju Kobe city.
Dari Stasiun Umeda Osaka dengan menggunakan Kereta JR kami menuju Stasiun Shin Kobe.
Tak lupa setiap sampai di Kota tertentu kami mendatangi KOBE INFROMATION CENTRE untuk ambil Maap,cari info Bus dan jalur destinasi yang paling ngehits..
Kami memutuskan menggunakan 1-Day Pass CITY LOOP bus berwarna Hijau yang eye catching Jam operasinya dari Jam 09.00 pagi sampai jam 07.00 malam.1-Day Pass untuk Dewasa 660 yen sedangkan untuk anak anak dibawah 12 th 330 Yen.
Berbekal Maap Kobe dan Guide city Loop Bus ,Naufal  sudah bisa memutuskan destinasi apa saja yang akan kami kunjungi.Perjalanan Bus berkisar sekitar 63 menit dengan berhenti di Tempat tempat utama di Kobe seperti: Kitano,The Old Foreign Settlement,China Town,Meriken Park dan harbor-land.Hampir 16 pemberhentian .
KITANO IJINKAN.
Kawasan ini berada tidak jauh dari Stasiun Sannomiya .Kami turun di Stop #13 Sannomiya Station (untuk Selatan).Kawasan Kitano Ijinkan ternyata kawasan ekspatriat Kaum  Eropa yang pernah tinggal di Jepang.Karena bekas pemukimam kaum  Eropa banyak kita temukan bangunan bangunan ala Eropa disini yang sekarang dijadikan Museum dan Toko ,Souvenir,serta Restoran.Coffee Shop
Mungkin ada sedikit tanda tanya kenapa ya Kobe menjadi tempat ekspatriat bermukim.Kobe berada di daerah Kansai yang pertama kali membuka pelabuhan untuk  perdagangan Internasional .Karena berada di pelabuhan membuat transit kaum pendatang dan bermukim di daerah ini sejak Abad ke -19.
Kitano berada di lereng Gunung Rokko areal sejuk dan penuh perbukitan.Berada di areal Kitano seperti kami berada bukan di Jepang .Kazamidori no Yakata
Kazamidori no Yakata bangunan bersejarah bergaya barat dengan warna merah bata terlihat megah berdiri sejak 1904 yang dibangun oleh Saudagar Jerman .Bangunanya memang bergaya Barat tetapi ternyata di dalamnya bernuansa kental Jepang.Sekarang hanya dijadikan museum dan dapat dinikmati oleh wisatawan sambil memandang perbukitan Kobe dari lantai 2nya.
Beruntungnya saya jalan dengan Naufal dengan waktu dan kesempatan yang santai bisa memilih destinasi yang diinginkan.Bila kami ikut Group Tour mungkin tidak akan sampai di destinasi seperti ini.
Perjalanan kami setelah puas mengitari naik turun jalanan Kitano maka kami lanjutkan menuju Kobe Nunobiki Gardens & Ropeway.

KOBE NUNOBIKI  HERB GARDENS & ROPEWAY
Kami kembali menaiki Bus City loop berwarna Hijau  untuk turun Bus Stop#11  Kobe Nunobiki Herb Gardes & Ropeway.Kobe Herbs Garden berada sangat dekat dengan Stasiun Kereta Shinkansen Shin-Kobe.Berada sangat dekat dengan Pusat Kota Kobe tetapi karena berada di kaki gunung jadi kita harus menaiki Ropeway atau Gondola untuk mencapai Puncaknya Nunobiki Herbs Garden.Berbagai jenis Bunga bunga dari musim ke musim ditanam disini.Sekitar 75.000 Tanaman Herbal dan 200 jenis Bunga yang bermekaran sesuai musimnya sepanjang tahun..Di sini kita jumpai 12 Area Kebon dengan tema yang berbeda beda al: Oriental garden,Lavender Garden,Fragrant Garden,Lily Garden,Fruit Garden,Kicthen Garden"Potager" dll.
Kami memasuki Koridor panjang yang menanjak dan berliku liku  untk mencapai Pintu Masuk Nunobiki Herbs Garden .Herbs Garden dengan biaya 1400 Yen per org dewasa(Round trip) included Ticket Nunobiki Herb Garden .Kami beli 3 ticket dewasa.1 Gondola bisa hanya 1 Family saja jadi kami bisa isi hanya 3 orang tanpa gabung dengan orang lain.(Private lho..)
Destinasi ini merupakan Objek wisata Taman Herbal dan Bunga terbesar di Jepang.Woww..selalu tidak salah pilih masuk ke destinasi paling hitsss.Ada yang spesial di Kota Kobe ini .Kota dengan  pemandangan Pantai dan Pemandangan Gunung sekaligus.Nach sekarang kita menuju Daerah GunungMaya.
 i
Gondola berwarna merah eye catching dengan seluruh permukaannya dari kaca transparant sehingga puas dan bebas memandang panorama ciamik Kota Kobe dari atas pergunungan.Pemandangan fantastik kali temukan selama perjalanan di atas Gondola dari Air terjun Nunobiki no Taki  yang terlihat sangat deras  dari Sungai Ikuta  untuk mengalir menuju Utara dari Stasiun Shin-Kobe .Juga kami lihat bendungan Gohonmatsu Entei (Nunobiki Gohonmatsu Dam)



Semakin ke atas puncak pergunungan Kota Kobe di tepi pantai terlihat jelas dengan gedung gedung tinggi .Ada 3 stasiun Cable Car ini stasiun awal naik,stasiun tengah boleh keluar atau lansung ke stasiun paling puncak tempat Herbal Garden.Ada Rumah Kaca dengan ratusan tanaman obat,buah dan Bunga.

Ada Restorant,Cafe,Toko Souvenir,RumahLeyeh leyeh dan bahkan pas di luar dekat Teras  taman disediakan teropong dengan biaya 100 yen  untuk menikmati keindahan view ke arah Pantai Kota Kobe.Terasa nyaman diantara tanaman bunga bunga indah serta tanaman yang dipenuhi wewangin..Semerbak...Menikmati pemandangan indah dari Teras Taman puncak .
 Bahkan juga ada Museum Parfum disini.Ratusan wewangian ada di Museum ini.Jadi ingat waktu di Bayer dulu ada Snif Test 100 Perfume yang harus kami tebak agar bisa lolos Hidungnya Snif Test dan Bersertificate QC untuk uji Smell Product Bayfresh or Baygon...hehe.
Kami sengaja untuk turun tidak menggunakan Gondola untuk menikmati taman taman indah dan sejuknya udara pergunungan.Berbagai jenis Tanaman Obat dan Bunga sepanjang tahun akan menunggu kedatangan wisatawan .Bila Bulan April akan dipenuhi Bunga Sakura, Bulan May dengan Bunga Chamomile,Bulan Juni-Juli dengan Bunga Lavender,Agustus dengan Bunga Lily,Oktober-November Bunga Mawar sementara November-Desember Tanaman dengan aneka warna Orange musim gugur.
Puas dan nyaman mengitari Kebun terbesar di Jepang ini sambil santai menikmati keindahan Kota Kobe dari Puncak Gunung Maya.Hari makin siang saatnya kami mau makan siang dan mampir sholat di Mesjid Kobe yang penuh sejarah.Kita lanjut Destinasi Kobe sampai malam nanti ya...






to be continued



















Tidak ada komentar:

Posting Komentar