Kamis(19 February 2015)
Sejarah panjang telah lahir…dengan kesetiaan hati dan kebanggan jiwa lika liku 30 TAHUN sudah terlewati sketsa PERJALANAN nan elok ..rentang ranting yang menakjubkan IKASMANTRI ’85 PADANG..kilaumu tetap nyata dan abadi…
Sejarah panjang telah lahir…dengan kesetiaan hati dan kebanggan jiwa lika liku 30 TAHUN sudah terlewati sketsa PERJALANAN nan elok ..rentang ranting yang menakjubkan IKASMANTRI ’85 PADANG..kilaumu tetap nyata dan abadi…
Harau,Payakumbuh Sumatera Barat 19-21 Februari 2015…
(by Bambang Arts.)
Indahnya rangkaian kata” yang dikemas apik dan puitis oleh seorang rekan kami yang juga seorang sastrawan Padang yang cukup dikenal …..terpampang indah di depan Villa Utama Echo Harau Resort yang menanti kami untuk mengulang kembali keceriaan dan kegembiraan masa lalu 30 th sudah angkatan 85 Ikasmantri Padang.
RUMAH ANAK SHOLEH 5 PASIE JAMBAK
Rangkaian acara reuni 30 Thn
Ikasmantri 85 di awali dengan kunjungan kami ke RUMAH ANAK SHALEH di Pasie Jambak, Koto tangah Padang Kamis ,19 Feb
2015 yang merupakan Rumah Anak Sholeh ke
5 yang kami dirikan 1 thn yang silam
.Berawal dengan diskusi iseng kami di
salah satu acara di Jakarta yang
melahirkan ide untuk berbuat sesuatu yang bermanfaat untuk orang lain selain
kumpul” untuk menjalin silaturahim dan reunion.Akhirnya ide itu terwujud berkat
kerjasama dengan apik dengan Alumni SMA2 Th 85 yang lebih duluan berbuat aksi
sosial yang sudah mendirikan RAS total 4 cabang.
Slogan itu tidak muluk memang
tetapi mengandung makna yang sarat akan cita” untuk mewujudkan generasi yang
sholeh ,cerdas dan berkepribadian mulia.Acara demi acara bergulir dari Bakti Sosial Pengobatan Gigi Gratis yang dipimpin
oleh Drg Irza Fita dkk di pagi harinya dilanjutkan beberapa sesi sambutan pidato Ketua Alumni 85 yang diwakili Om Nafrialdi
,Ketua Yayasan Anak sholeh H.Apwiddhal Dahlan ,Sambutan oleh Pejabat Kelurahan
,Pemberian plakat yang diwakili oleh Om Edit (Wabup).
Sementara rombongan JiAA dkk(JiAA,Om Em ,Nte Tety,Budoz,Nte Emy,Om Dody) delay cukup lama dengan Lion Crisis dari 1 hari sebelumnya sehingga mereka tidak bisa mengikuti rangkaian acara dari awal .
Antusias anak” menyambut kedatangan kami di RAS terobati melihat acara demi acara yang mereka hadirkan dari bacaan Al Quran oleh seorang anak yang sudah hapal Juz Amma, Mendongeng oleh mentor,Nyanyi,Senam Pinguin bersama Ayah Bunda dan pemberian paket tas sekolah buat anak” dari Alumni.
Sementara rombongan JiAA dkk(JiAA,Om Em ,Nte Tety,Budoz,Nte Emy,Om Dody) delay cukup lama dengan Lion Crisis dari 1 hari sebelumnya sehingga mereka tidak bisa mengikuti rangkaian acara dari awal .
Antusias anak” menyambut kedatangan kami di RAS terobati melihat acara demi acara yang mereka hadirkan dari bacaan Al Quran oleh seorang anak yang sudah hapal Juz Amma, Mendongeng oleh mentor,Nyanyi,Senam Pinguin bersama Ayah Bunda dan pemberian paket tas sekolah buat anak” dari Alumni.
Ditambah lagi sambutan warga
dan orang tua mereka yang sangat antusias dengan menu makan siang ala Pasie
Jambak..Begitu banyak menu yang mereka hadirkan berikut Kelapa Muda dan makanan
kecil lainnya.Sambil silaturahim dan melepas kangen dan taragak sesama alumni
juga kami menyatu dengan seluruh team harian RAS ,pengurus pusat RAS dan juga
warga setempat.
Makan siang basamo ,makan bajamba ala anak RAS dengan menu lauak pasie serta sholat Jamak,foto bersama anak” karena siang ini kami harus melanjutkan perjalanan ke Harau tujuan utama Acara reuni 30 Th Ikasmantri85.
Acara bakti Sosial berakhir dengan semakin teriknya matahari siang itu pertanda kami secepatnya meninggalkan Pasie Jambak .Beberapa alumni yang berada di Padang tidak bersama kami untuk menuju Harau hari ini karena mereka besok jumat harus wajib masuk kantor walaupun Harpitnas tetapi kewajiban harus dijalankan.Dengan janji besok pagi setelah masuk kantor mereka akan menyusul ke Harau.
Makan siang basamo ,makan bajamba ala anak RAS dengan menu lauak pasie serta sholat Jamak,foto bersama anak” karena siang ini kami harus melanjutkan perjalanan ke Harau tujuan utama Acara reuni 30 Th Ikasmantri85.
Acara bakti Sosial berakhir dengan semakin teriknya matahari siang itu pertanda kami secepatnya meninggalkan Pasie Jambak .Beberapa alumni yang berada di Padang tidak bersama kami untuk menuju Harau hari ini karena mereka besok jumat harus wajib masuk kantor walaupun Harpitnas tetapi kewajiban harus dijalankan.Dengan janji besok pagi setelah masuk kantor mereka akan menyusul ke Harau.
Panitia menyediakan 2 bus
pariwisata yang akan membawa kami menuju Harau .Bersama kami ikut serta para
adek” Mentor RAS 5 yang akan membantu dan turut hadir di acara reunian di
Harau.
Perjalanan nan heboh menuju Harau dilalui tanpa banyak rintangan Beberapa teman yang janjian naik di jalan sudah ketemu dan bergabung .30 tahun bukan waktu yang sebentar untuk kembali mengenang nama” dan wajah wajah satu persatu teman lama.Apalagi yang jarang bertemu dan silaturahim..Hampir seumuran dengan rata” usia kami 49-50 th setengah abad umur yang tidak muda lagi untuk mengingat memory lama yang melintas di pelupuk mata.Berbagai profesi kami dari Ibu rumah tangga,Petani, karyawan,Pengusaha,Dokter,Dosen,Polisi ,Pegawai negeri ,Bankir, Pejabat,Bupati seakan-akan dilepaskan menyatu dalam kenangan memori kembali ke masa masa SMA yang indah.Tidak ada perbedaan derajat,kedudukan status sosial semua sama dan lepas canda seperti 30 tahun yang silam.
Menjelang senja akhirnya bus Pariwisata memasuki wilayah Harau.Desa sekaligus kampuang sang pacar tercinta..hehe.Perjalanan dilanjutkan memasuki area Harau sambil teman” menanyakan persisnya rumah Neneknya Hanif di Tarantang.
Perjalanan nan heboh menuju Harau dilalui tanpa banyak rintangan Beberapa teman yang janjian naik di jalan sudah ketemu dan bergabung .30 tahun bukan waktu yang sebentar untuk kembali mengenang nama” dan wajah wajah satu persatu teman lama.Apalagi yang jarang bertemu dan silaturahim..Hampir seumuran dengan rata” usia kami 49-50 th setengah abad umur yang tidak muda lagi untuk mengingat memory lama yang melintas di pelupuk mata.Berbagai profesi kami dari Ibu rumah tangga,Petani, karyawan,Pengusaha,Dokter,Dosen,Polisi ,Pegawai negeri ,Bankir, Pejabat,Bupati seakan-akan dilepaskan menyatu dalam kenangan memori kembali ke masa masa SMA yang indah.Tidak ada perbedaan derajat,kedudukan status sosial semua sama dan lepas canda seperti 30 tahun yang silam.
Menjelang senja akhirnya bus Pariwisata memasuki wilayah Harau.Desa sekaligus kampuang sang pacar tercinta..hehe.Perjalanan dilanjutkan memasuki area Harau sambil teman” menanyakan persisnya rumah Neneknya Hanif di Tarantang.
Bus Pariwisata kami tidak perlu
membayar restribusi di pintu masuk wisata Harau karena rombongan sudah
diinformasikan untuk menginap di Echo resort yang berada di dalam areal wisata
Lembah Harau menuju objek wisata akar berayun …
Daerah wisata dan Kampuang Harau ini sudah pernah saya tulis di edisi saat Padi nenek menguning di kampung...Edisi yang juga pernah dimuat di edisi Forum Jalan-jalan.com
http://meciko.blogspot.com/2012/04/padi-nenek-menguning-di-lembah-harau.html
Walaupun menjadi bagian orang
Harau tapi belum pernah juga satu kalipun saya menyilau di Echo Resort ini yang
dulunya dimiliki oleh Bule Jerman yang beristrikan wanita Pikumbuah.Tapi
sekarang sudah dibeli oleh Keluarga Group Shaden menurut infonya.Daerah wisata dan Kampuang Harau ini sudah pernah saya tulis di edisi saat Padi nenek menguning di kampung...Edisi yang juga pernah dimuat di edisi Forum Jalan-jalan.com
http://meciko.blogspot.com/2012/04/padi-nenek-menguning-di-lembah-harau.html
ECHO RESORT
An excotic Place to stay in Harau Valley
Reservation: lembahecho@ymail.com
phone(+62)752-7750306
Lembah Harau kab Lima Puluh kota West Sumatera Indonesia
''LEMBAH Echo" : Home Stay, Convention,Cafe,Outbond,Swimming Pool
Wajar saat pemilihan lokasi dan tempat reunian Harau terpilih pemenang setelah mengalahkan Lawang Park andalan Jidon.Melihat lokasi yang sangat indah di lingkungan tebing dan bukit nan menjulang tinggi..
Kami sampai ke lokasi Echo resort sudah hampir senja.Lokasi yang berada di hutan lindung arah Resort Aka berayun tidak begitu jauh dari belokan kiri setelah restribusi tadi.Melewati jalanan setapak dan jembatan berayun menuju perbukitan tempat resort ini berdiri.Cuaca yang indah sore itu membuat kami hilang rasa penat diperjalanan.
Setelah pembagian kamar oleh panitia dan ujung"nya saling joint dengan teman" dekat yang sudah lama gak ketemu.
Echo resort mempunyai cukup banyak bangunan bagonjong khas rumah minang yang hampir semuanya sudah kami booking dengan anggota alumni 70an membuat semua kapasitas resort ini sudah full booked.
Berada di malam yang cerah tanpa bintang dan udara yang tidak begitu dingin kami masih bisa menikmati api unggun sambil berjagung ria dan menikmati Sate Danguang danguang..
Malam semakin larut tapi masih saja para apak" masih betah dengan obrolan dan main kartu ,domino melepas taragak .Hampir sebahagian amai"nya sudah melepas lelah di kamar .Sayangnya fasilitas kamar tidak sempat saya abadikan .Full furniture dominan kayu dan baru saja habis di vernish dan cat.Jadi bau cat dan vernish masih tercium kuat saat kami ke peraduan.Mungkin pengelola Homestaynya berbenah diri sebelum group kami mengisi homestay ini.
(mantan Brigade 06...)
to be continued...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar