Halaman

Rabu, 18 Oktober 2017

SHOPPING KALAP DAN WISATA SEJARAH DI PASAR ISMAILOVA ..EDISI 6

19.05.2017(FRIDAY)
Perjalanan kami Group OTe Rusia4  sudah hari ke-4 Travelling di Rusia dan masih berada di Moskow.Hari ini Itinerary yang kami jelajahi al:
1.Pasar Ismailova
2.Area Bisnis Moskow
3.Mesjid Agung Moskow
4.Tsaritsyno Park
Pasar Izmailova
Sebelumnya saya sudah bahas kalau group kami menginap di Hotel Beta Izmailova Moskow (Edisi 3)selama travelling kami di Kota Moskow.Bahkan yang kami bikin surprise Hotel Beta ternyata berada tidak jauh dari komplek Pasar Izmailova yang sangat tersohor ini.Bahkan dengan jalan kaki hanya 5-10 menit kami sudah berada di depan Pasar Izmailova.
Tapi malah hari ke-4 baru itinerary kami mengunjungi Izmailova.Ini pasti "modus" nich biar emak emak gak panik bolak balik ke pasar cendera mata yang terkenal ini...hihi colek#MasBaroq
Setelah breakfast kita janji bareng jalan kaki ke Pasar Izmailova.Benar benar hanya selemparan kolor..istilah anak muda jaman"now" .Kami sudah sampai di kawasan ini.Dari jauh sudah terlihat bangunan cantik warna warni berada di depan mata.Wow indahnya...
Saya sampai berpikir kenapa ya nama Pasarnya nyaris seperti nama Islam.Padahal Pasar Izmailova dibangun Abad XVII lho.benar benar kuno.Tetapi th 1998 Pasar Izmailova masuk di dalam kawasan  Izmailova Kremlin.Ismail berasal dari nama Islam.Berarti pengaruh Islam di Rusia cukup kuat di masa Abad XVII tsb.Semakin nyata bukti bukti Islam punya pengaruh kuat di Rusia lho..Walaupun kemudian negara ini menjadi Komunis.Tetapi sisa sisa zaman jayanya masih bisa kita temukan sekarang.
Kami sampai di kawasan Pasar Izmailova masih pagi sekitar jam 9 pagi terlihat kawasan masih belum pada buka.Awalnya kita kaget pasar belum buka padahal sudah jam 9an.Ternyata kami memasuki kawasan Izmailova Kremlin yang dipenuhi bangunan bangunan indah dan warna warni.Bahkan di dalam kawasan ada beberapa Museum seperti Museum Coklat,Museum Sejarah Vodka,Rusian Costume &Culture Museum.meter merupakan Gereja kayu tertinggi di Rusia.bener gak sich..
Bahkan kami terkesima dengan uniknya sebuah Gereja mungil yag terbuat dari kayu yang belakangan kami tahu namanya Gereja St Nicholas dengan ketinggian 46 meter merupakan Gereja kayu tertinggi di Rusia.bener gak sich..Sementara persis di depan Gereja St Nicholas terdapat bangunan Palace of Rusian Meals.Saat itu masih ditutup dan di depan bangunan tersebut terdapat wajan raksasa tertutup yang berhiaskan 3 kepala naga..Makin berjalan ke belakang makin banyak kami menemukan bangunan unik .Mobil tua kuno berwarna kuning cerah eye catching serasi dengan baju Onty Fifi saat itu..Bahkan ada juga gembok gembok cinta yang di pasang pasangan kekasih di sebuah lingkaran besi.

 Setelah keluar dari kawasan ini baru kami menemukan jejeran pedagang Pasar Izmailovo.Saat inilah berbagai souvenir,cendera mata terlihat dipajang.Boneka kayu yang sangat terkenal Matryoshka..
Saya,Onty Fifi dan Imelda jalan bareng.Beruntung saya ditemani Imel yang nota bene tahun tahun terakhir  lebih banyak menghabiskan hidupnya di Canada .Dia paham karakter orang orang Pedagang Rusia.Sampai nawarpun dengan harga nekad...Baru saya sadar kalau Kakeknya beliau orang Padang sehingga darah Padangnya masih ngalir dan paling pinter nawar barang..
Betapa saya jadi kalap setelah barang barang yang kami lihat di Jl Arbat sampai di Pasar izmailova menjadi murah dan terjangkau.Naluri bisnis saya mulai jalan akhirnya beberapa pernak pernik,boneka,mainan dan syal syal buat oleh oleh keluarga berpindah tangan.Memang merupakan kebiasaan saya setiap travelling bila ketemu barang barang unique,eye catching dan fancy maka saya beli buat barang di toko asalkan tidak over weight bagasinya.Jadi belanja dapat,travelling dapat dan hobipun tersalurkan...
Merasa kami disiplin dengan perjanjian jam kumpul dengan nafas ngos ngosan kami bertiga kembali ke hotel untuk persiapan check out melanjutkan perjalanan ke destinasi berikutnya. 
Ehh ternyata oh ternyata kawan kawan tidak satupun berada di hotel.Setelah bingung nungguin di lobby mereka baru pulang dengan santai sambil nentengin kantong kiri kanan dengan wajah sumringah rame rame..Oalaaa...siapa ya yang  gak disiplin nich...
Masih 1 destinasi di hari ini yang baru kami datangin..
Masih ada Area Bisnis Park Moskow,Mesjid Agung Moskow dan Tsaritsyino park.


to be continued

http://meciko.blogspot.co.id/2017/10/kagum-menginjak-kaki-di-mesjid-agung.html











Tidak ada komentar:

Posting Komentar